UPTD Puskesmas Rawang Pasar IV menggelar
Gerakan Aksi Bergizi di SMK-SPP Negeri Asahan Desa Rawang Pasar V, Kamis (24/08/2023).
Adapun tujuan dari kegiatan ini untuk
menjaga kebugaran fisik siswa. Kemudian juga mengajarkan siswa untuk
melakukan pola makan dengan gizi seimbang yang cukup karbohidrat,
protein dan sayur-sayuran. Selain itu juga disertai dengan pembagian
tablet tambah darah untuk para siswi.
