Rawang Panca Arga, 28 Mei 2025 — Dalam rangka mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan keimanan masyarakat, Pemerintah Kecamatan Rawang Panca Arga bersama Pemerintah Desa Pondok Bungur menyelenggarakan kegiatan Pengajian Akbar yang berlangsung di Mesjid MTQ 1946.
Kegiatan ini dihadiri oleh Camat Rawang Panca Arga beserta jajaran, perangkat desa, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta ratusan warga Desa Pondok Bungur dan sekitarnya yang antusias mengikuti acara sejak pagi hari.
Dalam sambutannya, Camat Rawang Panca Arga menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Desa Pondok Bungur atas terselenggaranya kegiatan keagamaan tersebut. Beliau menegaskan bahwa pengajian akbar bukan hanya menjadi ajang memperdalam ilmu agama, tetapi juga sebagai sarana memperkuat nilai-nilai kebersamaan dan semangat gotong royong di tengah masyarakat.
“Melalui kegiatan seperti ini, kita berharap masyarakat semakin solid, religius, dan menjadikan ajaran agama sebagai pedoman dalam kehidupan sehari-hari,” ujar beliau.
Pengajian akbar ini juga menjadi momentum mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat, sekaligus memperkuat semangat religius di Kecamatan Rawang Panca Arga. Kegiatan berlangsung dengan lancar, tertib, dan penuh kekhidmatan.